Sebagai sobat intim alias individu esktrim, mestinya kamu suka melakukan pendakian anti mainstream. Namun, apa jadinya jika menu makan di gunung masih mainstream alias mi instan lagi mi instan lagi. Sop bisa jadi resep sederhana yang bisa kamu coba ketika memasak di gunung. Sop panas nikmat disantap bersama di tengah dinginnya hawa gunung. Ini dia resepnya.

8-masak-di-gunung-sup-brokoli-bakso-sosis

Bahan:
Brokoli
Kembang kol
Wortel
Kentang
Sosis
Bakso
Daun bawang
Seledri
Tomat
Air

Bumbu:
Bawang putih (geprek atau cincang halus)
Merica bubuk
Garam
Gula
Bawang goreng

Cara Membuat:
• Potong-potong sayuran, bakso, dan sosis
• Panaskan air hingga mendidih. Bumbui dengan bawang putih, garam, merica bubuk, dan sedikit gula. Masukkan sayuran keras seperti wortel dan kentang. Setelah wortel dan kentang setengah matang, masukkan bakso dan sosis. Tunggu mendidih.
• Masukkan brokoli, kembang kol, dan daun bawang. Setelah mendidih, masukkan tomat dan seledri. Sesuaikan rasa. Matikan api.
• Terakhir taburi bawang goreng dan sop siap disantap panas-panas.
Dapur uji: Gunung Prau, 2.565 mdpl, 1 September 2015